Menyambut kedatangan Presiden Jokowi ke Kabupaten Tabalong, Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Tabalong memastikan seluruh fasilitas di Bandara Warukin sudah siap.
Korankalimantan.com – Kepala Dinas Dishub Tabalong, Tumbur P Manalu mengatakan, persiapan fasilitas di Bandara Warukin sudah 80 persen dilakukan pembenahan mulai dari pembersihan di sekitar runway atau lintasan pesawat.
“Termasuk pembenahan marka di runway, taxiway dan apron untuk kepentingan pendaratan,” ujarnya, Jumat (10/03/2023).
Berdasarkan informasi dan koordinasi dengan pihak Angkatan Udara Republik Indonesia (Auri) Lanud Syamsuddin Noor, Tumbut menyebut, rombongan Presiden Jokowi direncanakan bakal melakukan penerbangan menggunakan empat helikopter jenis Puma.
Dari empat helikopter Puma yang mendarat di Bandara Warukin, tiga di antaranya untuk membawa tamu VIP.
“Dan satunya lagi untuk heli konjerat,” ungkap Tumbur.
Sedangkan untuk petugas yang berjaga di bandara akan dibackup tim dari AURI Lanud Syamsuddin Noor mengingat yang akan mendarat helikopter jenis Puma yang menjadi kewenangan aparat kemiliteran.
“Untuk pendaratan nanti ada dua orang petugas dibantu Avsec dan di ground nanti dibantu oleh personil AURI,” jelas Tumbur.
Tak hanya itu, Tumbur menambahkan, fasilitas pendukung lainnya juga dipastikan berfungsi dengan baik seperti CCTV.
CCTV akan dikoneksikan secara paralel dengan memperkuat jaringannya sehingga dapat langsung dipantau pihak Korem 101/Antasari selaku koordinator tim pengamanan.
Diketahui jika sesuai jadwal kedatangan Presiden Jokowi hanya tinggal sepekan lagi.
Jokowi rencananya datang ke Tabalong pada 17 Maret 2023 dalam rangka menghadiri Muktamar Rabithah Melayu Banjar dan Istighasah.(anb/may)