Hadiri Puncak Peringatan Hari Ibu ke 94, Ini Pesan Bupati Zairullah

Bupati Tanah Bumbu Zairullah Azhar Saat Menghadiri Peringatan Hari Ibu ke 94. (Foto: Radio-swadabersujud.com)
Bupati Tanah Bumbu Zairullah Azhar Saat Menghadiri Peringatan Hari Ibu ke 94. (Foto: Radio-swadabersujud.com)

Bupati Tanah Bumbu dr. H. M. Zairullah Azhar menghadiri puncak Peringatan Hari Ibu (PHI) ke 94 yang diselenggarakan di Gedung Mahligai Bersujud Kecamatan Simpang Empat, Kamis 22/12/2022.

Korankalimanta.com Peringatan Hari Ibu tahun ini mengusung tema “Perempuan Berdaya Indonesia Maju” dengan subtema “Kewirausahaan Perempuan Mempercepat Kesetaraan Mempercepat Pemulihan”.

Dalam sambutan Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Republik Indonesia, yang disampaikan Bupati Zairullah mengatakan PHI diperingati sebagai bentuk penghargaan dan apresiasi kepada perjuangan perempuan Indonesia dari masa ke masa.

Kemudian dari perpektif kesetaraan gender, perbedaan peran perempuan dan laki-laki di Indonesia bisa dianggap secara umum terlihat tidak terlalu tampak perbedaan yang sangat ekstrem, meskipun masih ditemui isu gender di berbagai bidang pembangunan.

Seperti hasil survei yang dilakukan oleh UN Women bekerja sama dengan Aliansi Jurnalis Independen (AJI) Jakarta dan Indosat Ooredoo, bahwa pandemi Covid-19 telah memperparah kerentanan ekonomi perempuan dan ketidaksetaraan gender serta dapat mengancam upaya pencapaian Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDG’s).

Tetapi pada kenyataannya perempuanlah yang mengambil peran pertama bergerak menanggapi bencana Covid-19 ini sebagai penggerak sosial dengan membuat gerakan gotong-royong membangun kesadaran bersama untuk penyediaan makanan, dan alat pelindung diri (masker).

Perempuan bergerak mengatasi kondisi ekonomi diantaranya dengan memproduksi kebutuhan yang meningkat pada saat pandemi, seperti masker, desinfektan dan alat pelindung yang melibatkan banyak orang dan bahkan ada yang menjadi tenaga kesehatan, ilmuwan/peneliti, untuk mencegah penyebaran Covid-19 melalui keluarga.

Melalui PHI ke-94 Tahun 2022 ini, berharap bahwa perempuan-perempuan Indonesia di generasi masa kini dalam segala aktivitasnya, tidak melupakan makna dari perjuangan perempuan Indonesia di masa yang lalu, khususnya perempuan generasi milenial.

Kegiatan juga dihadiri oleh anggota DPRD Kabupaten Tanah Bumbu, Forkompinda Tanah Bumbu, para pejabat di lingkup pemerintahan Kabupaten Tanah Bumbu, Ketua TP PKK Kabupaten, Ketua GOW Tanah Bumbu, perwakilan Ketua DWP, perwakilan Ketua Gatriwara, Ketua Bhayangkari, dan tamu undangan lainnya.

(rth)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *